Pakai Mobil Plat Polisi saat Kampanye, Caleg Demokrat Zulfikar Minta Maaf, Isi Garasinya Wow!

Caleg DPR dari Demokrat, Zulfikar Hamonangan
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Caleg fraksi Partai Demokrat, Zulfikar Hamonangan akhirnya minta maaf terkait viralnya video yang memperlihatkan mobil berplat dinas Polri untuk kampanye.

Ia mengaku, itu adalah mobil pribadinya, dan bukan kendaraan dinas Polri.

"Sementara plat nomor yang digunakan itu adalah plat dinas itu saya dapat secara resmi, melalui kedinasan saya di mana saya mendapatkan plat tersebut menggunakan proses dan bayar pajak PNPB (pendapatan negara bukan pajak)," katanya dikutip pada Selasa, 19 Desember 2023.

"Dalam hal untuk kebutuhan kedinasan saya sebagai anggota DPR RI, namun plat tersebut memang sudah berakhir, saya mohon maaf karena saya tidak begitu melihat dan mengecek secara langsung tentang plat," tuturnya.

Namun demikian, Zulfikar berdalih, saat kejadian kendaraan tersebut bukan digunakan oleh dirinya secara pribadi. 

"Saat melaksanakan kampanye, saya tidak menggunakan kendaraan tersebut. Kendaraan tersebut dibawa oleh sopir saya dan saya tidak ada di mobil itu," katanya.

"Sehingga saya mohon maaf dan ingin menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat dan institusi kepolisian serta seluruh warga masyarakat jika ada pihak-pihak yang keberatan tentang peristiwa ini terjadi," sambungnya.