Waspada! Kejahatan Siber di Indonesia Meningkat, Begini Cara Mensiasatinya

Grant Thornton Indonesia soal keamanan siber
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Kantor akuntan publik yang menyediakan jasa assurance, tax, advisory, dan business process solution, yakni Grant Thornton Indonesia, menekankan pentingnya praktik pertahanan serta keamanan data (siber) bagi perusahaan, terutama di sektor keuangan.

Nah terkait hal itu, Grant Thornton Indonesia terus berusaha untuk menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan yang mampu membuka potensi klien untuk terus bertumbuh dan berkembang. 

Belum lama ini, Grant Thornton berkolaborasi dengan Bursa Efek Indonesia menghadirkan seminar mengenai go public dan praktik cyber security serta privasi data bagi perusahaan untuk keamanan siber. 

Agenda yang berlangsung di Main Hall Bursa Efek Indonesia ini turut menghadirkan beberapa pembicara ahli serta praktisi yang sesuai dengan tema acara guna memberikan pengalaman yang maksimal bagi para peserta seminar. 

Seminar dibagi menjadi dua sesi dengan judul “Uncover the Success of Going Public”. Itu membahas persiapan, tips, serta manfaat go public bagi perusahaan.

Sesi kedua “Cybersecurity and Data Privacy in Practice: Enhancing Preventions Against Crime in the Financial Sector” yang menekankan pentingnya praktik pertahanan serta keamanan data bagi perusahaan, terutama di sektor keuangan. 

Acara ini dibuka oleh CEO Grant Thornton Indonesia, Johanna Gani yang menyampaikan bahwa kolaborasi ini mencerminkan semangat dan komitmen pihaknya untuk mengeksplorasi lebih mengenai aksi korporasi khususnya dalam bidang keuangan.