Resmob Polres Sintang Segel Arena Judi Sabung Ayam di Desa Bonet Engkabang
Selasa, 1 April 2025 - 11:12 WIB
Sumber :
- Ngadri/siap.viva.co.id
SIAP VIVA – Jajaran Polres Sintang melakukan penertiban arena judi sabung ayam di di Desa Bonet Engkabang, Kecamatan Sungai Tebelian, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, pada Senin, 31 Maret 2025.
Resmob Polres Sintang IPDA Yudhi Panca Manalu mengatakan, penertiban arena judi sabung ayam tersebut bermula adanya laporan masyarakat.
‘’Setelah menerima informasi kemi melakukan serangkaian penyelidikan yang mengarah pada temuan sebuah kelang sabung ayam. Namun, setelah dilakukan pengecekan lebih lanjut, tim tidak menemukan adanya aktivitas judi di lokasi tersebut,’’jelas IPDA Yudhi dikutip pada Selasa 1 April 2025.