Safety Tips dan Machine Learning: InDrive Umumkan Pembaruan Fitur Keamanan

InDrive umumkan pembaruan fitur keamanan
Sumber :
  • Istimewa

Wahyu Ramadhan, Communications Manager InDrive Indonesia mengatakan bahwa fitur terbaru inDrive menjadi fokus utama bagi kenyamanan pengguna.

"Saat InDrive terus fokus pada keselamatan pengguna, fitur Safety Tips menunjukkan komitmen kami untuk membuat pengalaman menggunakan layanan ride-hailing lebih aman bagi semua orang. Kami berusaha menggunakan teknologi canggih seperti Machine Learning untuk memastikan keamanan dan kenyamanan bagi penumpang dan pengemudi," kata Wahyu seperti dikutip, Senin, 5 Agustus 2024.

InDrive juga memanfaatkan Machine Learning untuk meningkatkan langkah-langkah keamanan. Ini termasuk pengujian teknologi baru untuk mengidentifikasi dokumen palsu pengemudi dan otomatisasi proses verifikasi foto mobil, sehingga mempercepat protokol verifikasi saat ini.

“Dengan adanya pembaharuan pada fitur keselamatan yang dimiliki inDrive, kami terus berinovasi dalam meningkatkan kenyamanan dan keselamatan bagi para pengguna baik itu penumpang atau pengemudi,” katanya.

Untuk informasi lebih lanjut dan pembaruan tentang inisiatif keamanan InDrive, kunjungi indrive.com.