Sediakan Rp10 Juta, Susno Duadji Bakal Buktikan Vina dan Eky Tewas: Rudiana Ditantang Bongkar CCTV
- Istimewa
"Saya yakin mereka ini kan aparat penegak hukum, polisi, jaksa, hakim, dia tahu persis ini (pembunuhan) gak ada. Karena mereka punya standar sama," ujar Susno pada Selasa 30 Juli 2024.
Saat malam kejadian, hanya ditemukan satu orang yang meninggal laki dan ada satu orang perempuan yang masih dinyatakan hidup sebelum dilarikan ke rumah sakit.
"Berceceran darah di situ, helm ada, sepeda motor ada, tergores sebelah kanan, di atas jembatan flyover Cirebon," ujarnya.
"Kemudian dicari peristiwanya apa, sudah dilakukan dengan baik oleh Polres Cirebon dengan segala macam teori ini kecelakaan lalu lintas," katanya.
Pandangan Susno Duadji dari para terpidana yang harusnya dapat dihukum seumur hidup justru tidak ada bukti yang menunjukkan sejauh ini malah beredar rumor kecelakaan.
"Saya yakin yang membuat teori ini, ini (pembunuhan) tidak ada. Kalau peristiwa ini benar, TKP nya di mana," bebernya.
Terlebih Susno Duadji pun sempat menyinggung CCTV yang diamankan oleh suruhan dari Iptu Rudiana.