Pegang Teguh Etika Politik Supian Suri Siap Rebut Depok 1 Sudahi Dominasi PKS

Pegang Teguh Etika Politik Supian Suri Siap Rebut Depok 1
Sumber :
  • istimewa

Siap – Sekda Kota Depok, Supian Suri telah memantapkan jalannya untuk maju menjadi Calon Walikota Depok selanjutnya. Untuk merealisasikan hal tersebut dirinya telah menyambangi sejumlah partai politik guna mendapatkan dukungan.

Jelang Pilkada Depok banyak spekulasi yang menyatakan, bila Langkah Supian Suri hanya untuk membawa partai itu masuk gerbong PKS. Dari awal, ia dinilai akan berlabuh juga ke partai berlambang bulan sabit menjepit padi tersebut.

Menanggapi hal itu Supian Suri menegaskan, dirinya sangat tahu etika dalam berpolitik. Sehingga tak terpikir untuk melakukan apa yang dibilang kejahatan politik itu.

“Secara tersirat memang saya memang baru belajar berpolitik tetapi Insya Allah saya akan memegang teguh etika politik,” jelasnya.

Isu-isu politik kerap dimunculkan jelang pemilihan, mengelola persepsi rasanya bukan lagi seni berpolitik namun telah menjadi industry seiring menjamurnya buzzer politik inilah yang di temukan Supian Suri di tengah jalannya menuju menjadi orang nomor 1 di Depok.

Supian Suri mengaku, dirinya memiliki gagasan dalam membangun Kota Depok secara bersama, sehingga, yang diistilahkan soal kejahatan politik itu tidak akan terjadi.

“Sekali lagi saya tegaskan, tidak ada niat jadi Wakil Walikota karena saya siap jadi Walikota Depok,” kata Supian Suri.

Lebih jauh menurut Supian Suri, modal dalam membangun Depok mesti dilakukan bersama tidak bisa dilakukan satu kelompok atau sekelompok orang saja karna Kota Depok milik semua kalangan.

Tentu, setiap orang punya gagasannya sendiri. Tetapi, gagasan tanpa karya hanyalah permainan kata-kata belaka, seperti halnya visi dan misi tanpa realisasi.

Dalam bahasa Sekda Depok Supian Suri, visi dan misi adalah imajinasi tentang masa depan yang harus ditopang bersama-sama.

Sehingga dukungan lintas parpol dan lapisan masyarakat menyimpulkan Kota Depok membutuhkan sosok seorang Supian Suri.

Warga Depok menginginkan pemimpin baru yang mampu melakukan pembangunan Kota Depok lebih massif.

“Saya berkomitmen pada masyarakat dan juga partai-partai yang memberikan saya dukungan penuh untuk saya di kontestasi politik ini, dan itu tidak akan saya sia-siakan,” ungkap orang nomor satu dalam tubuh birokrat Kota Depok Depok ini.

Oleh karenanya Supian Suri hingga saat ini masih terus melakukan komunikasi ke sejumlah Parpol agar mendapat kendaraan dari parpol yang siap mendukung perubahan Depok yang serius dan menjadi lebih baik.