Bom Analisis Rocky Gerung Pastikan Pilpres Tidak Mungkin Satu Putaran Kecuali Curang
- Istimewa
"Mereka membuat semacam koreografi untuk menghentikan satu putaran tersebut," ujarnya, sambil mempertanyakan keabsahan survei yang terus menyatakan elektabilitas Prabowo-Gibran di atas 50%.
Rocky Gerung juga menyampaikan keraguan atas keaslian massa yang terlihat di GBK.
"Bocoran-bocoran justru datang dari dalam GBK, membuat kita merasa ragu terhadap otentisitasnya," ungkapnya. Dia menyoroti peristiwa di dua blok, di mana ada masa yang lebih banyak di GBK, namun bocoran dari dalam GBK menimbulkan keraguan.
Pengamat politik ini menduga adanya manipulasi dalam lembaga survei.
"Semua hal yang ada di depan mata kita memperlihatkan bagaimana perencanaan kejahatan dari awal, membuktikan dirinya sendiri," tegasnya.
Gerung bahkan meramalkan bahwa suatu waktu akan muncul bocoran dari dalam lembaga survei yang mengungkap manipulasi statistik.
Menurut Rocky Gerung, PDIP berusaha memanipulasi opini publik dengan terus memperlihatkan hasil survei yang menyatakan elektabilitas Prabowo-Gibran di atas 50%.