Begini Jawaban Wali Kota Depok soal Tudingan Pungli di Sekolah Negeri

Wali Kota Depok, Mohammad Idris
Sumber :
  • Instagram @mohammadidris

"Sebab tidak ada ketentuan ya, yang bebaskan cuma SPP, yang lainnya tidak. Makanya kita siasati, siswa SMP yang tidak mampu kita berikan Rp 2 juta per orang," katanya.

"Kalau dulu diberikan ke sekolah, tetapi sekarang langsung ke rekening siswa. Kita kunci ATM nya hanya untuk pembiayaan sekolah. Sistemnya seperti itu sudah kita buat," sambung dia.

Ia menambahkan, untuk tingkat SMA pun pihaknya telah menyiapkan anggaran Rp 2 juta per siswa.

"SMA juga kita berikan Rp 2 juta per orang. Jadi ada APBD Depok membantu pendidikan anak-anak SMA. Tidak hanya SMA juga MA (Madrasah Aliyah)," katanya.