Bantah Limbahnya Tewaskan Warga, Ini Sederet Fakta PT Indo Fermex Depok

Kondisi tangki pembuat ragi di PT Indo Fermex Depok
Kondisi tangki pembuat ragi di PT Indo Fermex Depok
Sumber :
  • siap.viva.co.id

"Jadi katakanlah, keluhannya ada ISPA, ini tidak ada satu partikel pun keluar yang berbahaya dari proses ini, tidak ada. Kami sudah jelaskan dan beliau sudah terima," tuturnya. 

Kemudian hal lainnya yang juga disorot adalah keberadaan pabrik di lokasi Jalan Tole Iskandar, Depok.

"Dikatakan sudah 20 tahun terpapar, ini rasanya tidak masuk akal kalau satu orang itu saja, sedangkan di pabrik ini sudah ada berapa ratus orang dan mereka tinggal di belakang pabrik dan kebanyakan istilahnya, terjalin hubungan yang baik," terang Andi. 

Ia menyebut, bahwa PT Indo Fermex ini telah beroperasi lebih dari 50 tahun. Adapun insiden kebocoran tangki baru kali ini terjadi. 

"Kita pada waktu rame, viral tentang hal ini, kita sudah sampaikan ke DLHK Depok dan sudah datang melakukan inspeksi, verifikasi, dan memang tidak ada temuan apa-apa," katanya.  

"Jadi kira-kira yang tumpah dari tangki yang bocor itu 8 kubik. Tapi memang, kami sudah punya sama yang namanya atau sistem tanggap darurat," sambung dia. 

"Jadi bau itu memang menyengat seketika karena memang suatu keadaan darurat, seperti itu," timpalnya lagi.