PON I Digelar dalam Suasana Serba Terbatas dan Mendadak
Senin, 16 September 2024 - 08:30 WIB

Sumber :
- Dok/30 Tahun Indonesia Merdeka
Meski dengan fasilitas yang terbatas dan pelaksanaannya yang agak sedikit mendadak, PON I di Surakarta menjadi salah satu tonggak event olahraga Indonesia yang masih terus bertahan sampai sekarang.
Bahkan untuk memperingati PON I, pemerintah Orde Baru menetapkan tanggal 9 September sebagai Hari Olahraga Nasional (HAORNAS).
Semua tentu ingat motto HAORNAS yang kini kerap diulang para pejabat, mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga.