Tim XVG Ngotot Menangkan Ganjar - Mahfud, Adian Minta Once Ngamen di Bus

Tim Extravaganjar ngotot menangkan Ganjar-Mahfud
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Organ relawan pendukung Ganjar, Extravaganjar atau XVG, telah menyiapkan delapan gagasan untuk kebijakan industri musik dan ekonomi kreatif di masa depan.

Gagasan itu akan mereka serahkan langsung pada pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar -Mahfud MD.

Ketua Umum Extravaganjar, Adi Adrian mengatakan, bahwa Tim Khusus 8 XVG, sebagai think tank, telah bekerja lebih kurang tiga bulan untuk menyiapkan semua strategi program di bidang ekonomi kreatif.

"Dan hari ini, dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, rapat kerja XVG perdana saya nyatakan dibuka dengan resmi," katanya dikutip pada Sabtu, 28 Oktober 2023.

Adi juga memberikan semangat agar anggota XVG tetap bekerja keras, sembari menegaskan jargon XVG, "Ini bukan tentang saya, tapi tentang Indonesia."

Adapun Tim Khusus XVG itu di antaranya, Prof. Franki Raden, Buddy ACe, Kadri Mohamad, Tamara Gerladine Febrian Nindyo, Fendy Mugni (Sekjen XVG), Once Mekel dan Venny Asyita.

Setelah membeberkan delapan poin dari gagasan yang dibacakan oleh masing-masing anggota, Tim Khusus 8 XVG itu kemudian memberi kesempatan para peserta untuk bertanya dan menanggapi gagasan tersebut.