Tim Voli Putri Kabupaten Bogor Bangkit Usai Kalah dari Kota Bandung, di Laga kualifikasi Porprov XV Jawa Barat 2025

Tim Voli Putri Kabupaten Bogor Bangkit Usai Kalah dari Kota Bandung
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Tim Voli Putri Kabupaten Bogor menunjukkan semangat juang tinggi saat menghadapi Kota Tasikmalaya pada laga kedua babak kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XV Jawa Barat 2025. Bermain di GOR Pajajaran, Kota Bandung, Senin (9/6/2025), Kabupaten Bogor menang telak 3-0 (25-17, 25-10, 25-11).

Menang Lawan Subang dan Garut, Tim Voli Putri Kabupaten Bogor Lolos Porprov Jabar 2026

Kemenangan ini menjadi pelipur lara setelah pada laga pembuka, Minggu (8/6), Kabupaten Bogor harus mengakui keunggulan tim Kota Bandung dengan skor 0-3 (13-25, 24-26, 18-25). Saat itu, para pemain seperti Sintia dan rekan-rekannya tampak belum maksimal karena demam panggung.

Namun, pada laga kedua, anak asuh pelatih Dadang tampil jauh lebih percaya diri dan mendominasi sejak awal pertandingan. Pertahanan yang solid dan serangan tajam menjadi kunci kemenangan mutlak atas Kota Tasikmalaya.

Salurkan 61 Ekor Sapi Kurban Presiden Prabowo di Babakan Madang, Marlyn Maisarah : Semoga Bermanfaat

"Hari ini kita bisa melihat bahwa Tim Voli Putri Kabupaten Bogor punya kualitas yang luar biasa dan berhasil mengalahkan Kota Tasikmalaya. Namun, perjuangan belum selesai karena lawan-lawan di zona 1 sangat kompetitif," ujar Manajer Tim Voli Putri Kabupaten Bogor, Harfin Naqsyabandy.

Dengan hasil ini, Kabupaten Bogor kini bertengger di peringkat ketiga klasemen sementara Grup Zona 1, di bawah Kota Bandung dan Kabupaten Subang. Selanjutnya, mereka dijadwalkan akan menghadapi Kabupaten Subang pada laga ketiga, Selasa (10/6).

Rumah Zakat Distribusikan 100 Paket Daging SuperQurban untuk Kegiatan Donor Darah Warga Cilebut Barat

Klasemen Sementara Grup Zona 1 BK Porprov Jabar XV 2025 (per 9 Juni):

1. Kota Bandung

Halaman Selanjutnya
img_title