Kluivert Puji Latihan Timnas di Bali, Lilipaly Comeback dan Siap Tempur Lawan China-Jepang

Timnas Indonesia latihan intensif di Bali
Sumber :
  • Kolase siap.viva

SiapTimnas Indonesia langsung tancap gas menggelar pemusatan latihan (TC) di Bali United Training Center sejak Minggu, 26 Mei 2025.

Kata Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Segrup Arab Saudi dan Irak di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

TC ini menjadi bekal krusial untuk menghadapi dua laga hidup-mati melawan China dan Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dipimpin pelatih Patrick Kluivert, 32 pemain dipanggil untuk mempersiapkan laga pamungkas di Grup C.

Prediksi Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Realistis atau Masih Berat?

TC berlangsung hingga 31 Mei di Gianyar, Bali.

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, menyambut positif atmosfer pemusatan latihan di Bali.

Gagal Lolos dari Ronde 3, Timnas Indonesia dan Arab Saudi Duel Lagi di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Eks pelatih PSG dan Barcelona itu memuji fasilitas Bali United Training Center serta lingkungan yang mendukung.

"Saya rasa suasananya sangat luar biasa. Lapangannya juga sangat bagus, dan yang paling penting bagi saya adalah udara yang segar," ujar Kluivert.

Stefano Lilipaly Kembali, Siap Tempur

Comeback Stefano Lilipaly menjadi salah satu sorotan utama.

Terakhir kali memperkuat Timnas Indonesia pada Maret 2023, pemain Borneo FC itu kini mendapat kepercayaan kembali.

"Saya bahagia bisa kembali bersama Timnas Indonesia. Suasana tim bagus dan TC di sini sangat top sehingga kami bisa persiapan dua pertandingan penting ke depan," ujar Lilipaly.

Fano, sapaan akrabnya, menjadi satu dari lima nama lama yang kembali ke skuad Garuda setelah absen di FIFA Matchday Maret lalu.

Empat nama lainnya adalah Reza Arya, Yakob Sayuri, Yance Sayuri, dan Asnawi Mangkualam.

23 Pemain Sudah Latihan, Sembilan Sisanya Susul

Dari 32 pemain yang dipanggil, 23 langsung ikut latihan perdana.

Nama-nama seperti Ernando Ari, Ramadhan Sananta, Rafael Struick, Ole Romeny, dan Shayne Pattynama tampak bersemangat dalam sesi awal.

Sembilan pemain belum hadir karena komitmen dengan klub masing-masing.

Di antaranya Justin Hubner, Jay Idzes, Calvin Verdonk, Beckham Putra, Sandy Walsh, Mees Hilgers, dan Maarten Paes.

Tiga di antaranya sudah bergabung pada hari kedua, Selasa (27/5).

Selain itu, Mees Hilgers dan Egy Maulana Vikri yang sebelumnya absen karena cedera juga kembali dipanggil.

Satu-satunya pemain dari daftar Maret yang tak masuk skuad kali ini adalah Ragnar Oratmangoen, yang belum pulih dari infeksi lutut.

Jepang dan China Menanti, Timnas Tak Boleh Kendur

Dua laga terakhir Grup C menghadirkan lawan berat: China dan Jepang.

Indonesia wajib tampil solid demi menjaga asa lolos ke putaran selanjutnya.

Dengan atmosfer latihan yang positif dan materi pemain yang lebih lengkap, Timnas Indonesia berpeluang mencetak sejarah baru.

Semua mata kini tertuju pada anak-anak asuh Kluivert: mampukah mereka menjinakkan dua raksasa Asia dan melangkah lebih jauh?