Pengamat Sepak Bola China Pesimis Negaranya Bisa Taklukan Timnas Indonesia: Peluangnya 1 Banding 10 Ribu

Timnas Indonesia vs China
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Pengamat sepak bola China, Rock, pesimis negaranya dapat menaklukan Timnas Indonesia di laga lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2026, nanti. 

Kata Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Segrup Arab Saudi dan Irak di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Salah satu faktor utama yang menurutnya membuat China sulit menang lantaran laga bakal berlangsung di markas Timnas Indonesia, tepatnya di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta pada Kamis 5 Juni 2025, mendatang. 

Disitat dari akun Facebook Timnas Garuda, Rock berpendapat, atmosfer di stadion tersebut bisa membuat mental lawan menciut.

Prediksi Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Realistis atau Masih Berat?

"Timnas Indonesia juga punya kandang yang menyeramkan. Atmosfer stadion penuh dengan 50 hingga 60 ribu penonton, akan menyulitkan tim kami. Bagaimana bisa kami meraih kemenangan di kandang Indonesia?" ujarnya dikutip dari 163.

"Sejujurnya, jika China bisa meraih satu poin di markas Indonesia, maka itu akan jadi hasil yang sangat memuaskan," sambungnya. 

Gagal Lolos dari Ronde 3, Timnas Indonesia dan Arab Saudi Duel Lagi di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Namun Rock kembali melontarkan pernyataan psimis jika China bisa mengalahkan Timnas Indonesia, meski Negeri Tirai Bambu itu sempat berhasil menang di pertemuan pertama.

"Mungkin kita bisa mengalahkan Indonesia di pertemuan pertama, tapi kami saat itu bermain di kandang dan hanya punya 24 persen penguasaan bola," tuturnya.

"Indonesia saya pikir juga sedikit meremehkan China. Penampilan tim China juga menurun. Kami sudah menggunakan banyak pelatih, tapi tidak ada perubahan," timpal Rock lagi.

Bahkan menurut dia, peluang China untuk lolos ke Piala Dunia sudah tertutup.  

"Terkait peluang lolos ke babak selanjutnya, menurut saya peluang China sudah tertutup setelah dikalahkan Arab Saudi dan Australia," tuturnya.

"Peluang China mengalahkan Indonesia di tandang, saya pikir secara teori peluangnya 1:10.000. Tapi saya berharap dari peluang 1:10.000 itu, timnas China tetap bisa meraih kemenangan," ucap Rock menambahkan.

Selain itu, Rock juga memuji daftar pemain Timnas Indonesia yang dipanggil Patrick Kluivert, terutama ada banyaknya pemain naturalisasi yang bermain di Eropa.

"Jika Anda melihat tim Indonesia, maka tidak bisa dianggap sebagai tim dari Asia Tenggara. Mereka lebih cocok dianggap sebagai tim asal Belanda. Timnas Indonesia saat ini melakukan naturalisasi dengan skala besar, target objektif mereka jelas, yakni lolos ke Piala Dunia," tuturnya. 

Sebelumnya China sempat mengalahkan Indonesia 1-2 pada pertemuan pertama, Oktober 2024. Namun, Rock memprediksi China akan kesulitan melawan Timnas Indonesia di Jakarta.