Intip Performa 3 Calon Senjata Baru Timnas Indonesia dari Bundesliga, Bakal Turun Lawan China?

3 pemain Bundesliga Jerman gabung Timnas Indonesia?
Sumber :
  • YouTube Starting Eleven

Siap – Jelang laga lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan China, Timnas Indonesia dikabarkan bakal mendapat amunisi baru, yakni 3 pemain Bundesliga. Mereka keturunan Jerman-Indo.

Mengenal Finn Dicke, Bintang Muda Beveren yang Dijagokan Gabung Timnas Indonesia

Disitat dari channel YouTube Starting Eleven, di tengah perjuangan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026, rumor kedatangan pemain baru kepelukan PSSI mengalir deras, seperti arus Sungai Asahan. 

Nah Football Primer media asal Belanda lumayan sering ngespill calon pemain baru Timnas Indonesia. 

Bikin Melongo, Barisan Pertahanan Timnas Indonesia Bakal Diperkuat Pemain Liga Jerman, Coba Tebak Siapa Dia?

Maklum, kebanyakan pemain naturalisasi berasal dari Belanda.

Di awal tahun 2025 lalu, Football Primer membocorkan ada delapan pemain Belanda yang akan bergabung Timnas Indonesia.

Sssttt, Gelandang Muda Asal Jerman Ini Bakal Perkuat Timnas Indonesia, Siapa Dia?

Salah satunya malah sudah mencetak dua gol, yakni Ole Romeny

Para calon naturalisasi sebenarnya tidak hanya hadir dari Belanda, namun juga kabarnya bakal ketiban pemain baru dari Jerman. 

Belakangan ini ada tiga pemain dari Jerman yang eligible membela Timnas Indonesia. 

Siapa saja pemain-pemain tersebut dan mungkinkah bisa bergabung ke skuad Patrick Cluivert? Berikut ulasan selengkapnya.

Sosok pertama adalah Laurin Ulrich. Ia lahir di Heidenheim an der Brenz, Jerman, tempat lahirnya FC Heidenheim, tim yang musim ini berlaga di kompetisi Eropa untuk kali pertama. 

Info dari dinas pencatatan sipil setempat, Laurin Ulrich lahir pada 31 Januari 2005, itu artinya sang pemain baru berusia 20 tahun. 

Halaman Selanjutnya
img_title