Ivan Perisic Sindir Arsenal: Gagal Menang Terus di Momen Krusial!
Selasa, 4 Maret 2025 - 13:02 WIB
Sumber :
- Transfermarkt
Dalam tiga pertemuan terakhir di Stadion Philips, PSV tidak pernah kalah dari The Gunners.
Fakta ini semakin memperkuat keyakinan Perisic bahwa timnya bisa meraih kemenangan.
Jelang laga penting ini, Ivan Perisic, yang pernah membela Tottenham Hotspur, memberikan komentar pedas soal Arsenal.
Ia menyebut bahwa tim asuhan Mikel Arteta kerap gagal ketika berada di momen krusial.
"Ini akan sulit, mereka tim yang sangat bagus. Tim muda, pelatih yang baik," ujar Perisic, dikutip dari Daily Mail.
"Tetapi dalam [beberapa] tahun terakhir, mereka selalu kehilangan sesuatu untuk maju dan memenangkan sesuatu."
Meskipun mengakui kualitas Arsenal, Perisic tetap optimistis bahwa PSV bisa meraih kemenangan di laga ini.
Halaman Selanjutnya
"Kami harus bersiap sepenuhnya, maka kami punya peluang bagus untuk mengalahkan mereka. Saya percaya pada tim kami dan kami harus bermain sebaik mungkin."