Duel Panas Bintang Argentina di Roma vs Como FC: Siapa yang Lebih Gacor antara Dybala dan Nico Paz?

Dybala vs Nico Paz! Duel Panas Roma vs Como
Sumber :
  • Kolase siap.viva

Siap – Laga seru bakal tersaji di Stadion Olimpico saat AS Roma menjamu Como FC pada Senin, 3 Maret 2025 pukul 00:00 WIB.

Ketika Bos Djarum Bawa Darah Timnas Indonesia ke Italia, Begini Efek Rizky Ridho Jika Gabung Como

Pertandingan ini bukan hanya soal tiga poin, tetapi juga duel panas dua bintang Argentina yang tengah mencuri perhatian: Paulo Dybala vs Nico Paz.

Dybala, yang sudah menjadi andalan AS Roma sejak 2022/23, terus membuktikan diri sebagai mesin gol utama.

Como 1907 Jor-Joran Belanja, Bos Djarum Siap Boyong Bintang Timnas Indonesia ke Serie A?

Menurut data OptaPaolo, pemain berusia 30 tahun ini telah mencetak 42 gol di semua kompetisi, dua kali lebih banyak dibandingkan pemain Roma lainnya dalam periode yang sama.

Visinya dalam permainan serta kemampuannya mencetak gol dari berbagai situasi menjadikannya ancaman nyata bagi Como.

Ambisi Taklukan Eropa, Bos Djarum Boyong Putra Lokal ke Como 1907: Skuad Timnas Indonesia Tampil di Serie A Italia?

Di sisi lain, Nico Paz semakin bersinar bersama klub milik Djarum Group, Hartono Bersaudara.

Performa gemilangnya saat menumbangkan Napoli 2-1 pekan lalu semakin menegaskan bahwa pemain berusia 19 tahun ini adalah bintang masa depan Argentina.

Tuttosport bahkan memujinya sebagai bakat murni yang bisa menciptakan perbedaan di momen penting.

Dalam laga melawan Napoli, ia menjadi pemain terbaik Como dengan rating 7,5 dari La Gazzetta dello Sport dan 7,0 dari Corriere dello Sport.

Sebagai seorang false nine, Paz tak hanya mengatur permainan tetapi juga memberikan assist kunci untuk gol kemenangan Diao.

Kekalahan 0-2 dari Como di pertemuan pertama musim ini membuat Claudio Ranieri tak mau timnya kembali dipermalukan.

Pelatih Roma itu memastikan timnya akan melakukan persiapan matang agar bisa meraih kemenangan.

"Di mata saya, Como adalah tim kuat. Untuk bisa menang, kami harus mempersiapkan diri dengan sangat matang. Mereka mengalahkan kami sebelumnya, penuh semangat, dan bermain dengan baik," kata Ranieri, dikutip dari Football Italia, Selasa (25/2/2025).

Pelatih berpengalaman itu juga mengakui bahwa Como saat ini sangat sulit dihadapi dan membandingkannya dengan tim legendaris Serie A di masa lalu.

"Como saat ini seperti Parma di era 90-an. Menghadapi mereka seperti pergi ke dokter gigi tanpa anestesi," ujar Ranieri.

Meski tidak bisa mendampingi Como langsung di pinggir lapangan karena skorsing, Cesc Fabregas tetap menjadi sosok kunci di balik kebangkitan Como.

Ranieri bahkan memuji kemampuannya dalam meracik strategi.

"Fabregas? Saya tidak tahu apakah dia sudah siap melatih Roma sekarang, tetapi dalam 3 atau 4 tahun ke depan, dia akan menjadi pelatih top," kata Ranieri.

Fabregas pun tak sungkan memberikan penghormatan kepada Ranieri dan mengakui bahwa laga melawan Roma akan menjadi ujian berat bagi Como.

"Tuan Ranieri adalah inspirasi bagi saya. Ia selalu bekerja dengan sukacita dan penuh semangat. Saya ingin mengikuti jejak kariernya," ujar Fabregas.

Namun, ia tetap optimis timnya bisa memberikan perlawanan sengit.

"Roma adalah tim dengan banyak pemain berkualitas. Jika kami memberi mereka ruang, mereka bisa menciptakan banyak masalah. Tapi kami ingin mendapatkan hasil positif," tambahnya.

Roma diprediksi turun dengan formasi 3-4-2-1, di mana Svilar tetap dipercaya di bawah mistar.

Mancini, Hummels, dan Ndicka akan mengawal lini pertahanan, dengan Celik berpotensi masuk sebagai alternatif.

Di lini tengah, Rensch dan Angelino akan bermain di sisi sayap, sedangkan Paredes dan Koné berduet di tengah.

Untuk lini serang, Dybala, Pellegrini, dan Shomurodov akan menjadi andalan mencetak gol.

Como asuhan Fabregas diprediksi tetap menggunakan formasi 4-3-3, meski sang pelatih tidak akan berada di bangku cadangan akibat skorsing.

Di lini serang, Nico Paz akan berperan sebagai playmaker, didukung oleh Strefezza dan Diao, yang baru saja mencetak gol ke gawang Napoli.

Dengan performa impresif kedua tim, duel ini diprediksi akan berlangsung sengit. Siapakah yang akan keluar sebagai pemenang?