Sindir Indonesia Soal Naturalisasi, Legenda Malaysia Sebut Minim Pemain Lokal Berkualitas?
- Istimewa
Pada turnamen yang digelar di Qatar awal tahun 2024 lalu, Malaysia menggunaan 14 pemain naturalisasi tetapi berakhir di fase grup.
Tergabung di Grup E bersama Bahrain, Korea Selatan dan Yordania, Malaysia berakhir sebagai juru kunci dengan raihan satu poin.
Satu poin itu didapat Malaysia saat berhasil menahan imbang Korea Selatan dengan skor 3-3 di bawah asuhan Kim Pan-gon.
Datuk Jamal Nasir pun meminta Malaysia mulai mempersiapkan timnas kelompok umur untuk fokus berlaga di Kualifikasi Piala Dunia U-17.
Hal itu dirasa penting dalam membangun fondasi dan mengembangkan talenta lokal ketimbang mengandalkan pemain naturalisasi.
"Kualifikasi Piala Dunia U-17 diadakan setiap tahun, dan Asia punya banyak slot," kata Jamal Nasir lagi.
"Kita perlu mempersiapkan diri secara serius untuk turnamen ini, mulai sekarang. Menunda atau menganggapnya sebagai renungan tidak akan membantu."