Jairo Riedewald Penuhi Semua Kriteria FIFA untuk Timnas Indonesia Naturalisasi
- Istimewa
Siap – Nama Jairo Riedewald belakangan menjadi sorotan sebagai salah satu kandidat potensial untuk Timnas Indonesia naturalisasi.
Namun, isu ini memunculkan pertanyaan, apakah pemain yang pernah membela Timnas Belanda itu dapat berganti asosiasi sesuai aturan FIFA?
Riedewald diketahui telah tampil tiga kali untuk tim nasional senior Belanda.
Untuk menjawab keraguan publik, mari kita merujuk pada aturan FIFA yang berlaku.
Berdasarkan FIFA Legal Handbook 2024, edisi Mei, pada bagian FIFA STATUTES Regulations Governing the Application of the Statutes (IV. Eligibility To Play For Representative Teams, Artikel 10.2.c.iv, v, vi), terdapat tiga syarat utama yang memungkinkan seorang pemain berganti asosiasi sepak bola meskipun telah bermain untuk tim nasional lain.
Pertama, pemain yang ingin berganti asosiasi harus bermain tidak lebih dari tiga pertandingan kompetitif bersama tim nasional senior sebelumnya sebelum mencapai usia 21 tahun.
Dalam kasus Riedewald, ia hanya tampil tiga kali untuk Timnas Belanda sebelum usianya mencapai 21 tahun.