Budi Arie Hina Projo Ganjar, Istilah 'Siluman' dan 'Murahan' Menggegerkan!
- Siap.Viva.co.id sumber tvonenews.com
Siap –Ketua Umum Pro Jokowi (Projo), Budi Arie Setiadi, membuat pernyataan kontroversial mengklaim bahwa hanya Projo yang dipimpinnya yang bisa disebut 'Projo asli.'
Dalam konferensi pers di Hotel Sahid, Jakarta, pada Minggu (15/10/2023), Budi Arie menyayangkan pemilihan calon presiden yang, menurutnya, pakai barang KW 4.
"Projo enggak ada yang lain, ya Projo ya di sini. Yang namanya Projo ini. Kasihan capresnya, karena pakai barang KW 4, paham enggak," tegas Budi Arie, menambahkan bahwa organisasinya terdaftar di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kumham), dikutip SiapViva.co.id dari Tvonenews.com
Ketua Bapilpres Projo, Panel Barus, memberikan tanggapan keras terhadap Projo Ganjar yang dipimpin Haposan Situmorang.
Menurut Panel, Projo Ganjar disebut sebagai.
"Projo siluman" yang hanya muncul menjelang pemilu, menggambarkannya sebagai operasi pecah belah murahan.
Meskipun menghargai partisipasi masyarakat, Panel menegaskan bahwa mencatut nama organisasi mereka dalam dukungan politik adalah masalah serius.