Tanggapi Santai Penilaian Anies Soal Kinerja Sebagai Menhan, Ini Jawaban Prabowo

Potret calon presiden Prabowo Subianto
Sumber :
  • Istimewa

Siap –Menanggapi soal penilaian Anies Baswedan yang memberikan nilai 11 dari 100 terkait kinerja sebagai Menteri Pertahanan dalam debat capres ketiga kemarin, Prabowo Subianto mengatakan bahwa dirinya tak terlalu memikirkan hal tersebut.

Hacker Bongkar Skandal Hakim Eko Aryanto Gegara Vonis Ringan Harvey Moeis, Begini Isinya

"Jadi, kemarin saya dapat penilaian dari seseorang ya, kalian tahulah siapa yang kasih penilaian 11 dari 100," ujar Prabowo kepada wartawan di Gelalnggang Olahraga Pekan Baru, seperti dikutip Selasa 9 Januari 2024.

Lebih lanjut Prabowo mengatakan, kalau orang Betawi itu punya semacam bahasa sendiri atau dialeg sendiri, jadi karena saya lahir di Jakarta, saya juga suka bahasa betawi.

Prabowo Ultimatum Hakim Gegara Vonis Ringan Koruptor: Jangan-jangan di Penjara Pakai AC

"Jawaban saya sebagai seorang anak Betawi, kalau dari ente mah emang gue pikirin," katanya.

"Aku enggak apa-apa ya ngomong begini ya?” ucap Prabowo lagi.

Pentolan Forkabi Protes Nggak Ada Menteri yang Asli Betawi: Saya Menuntut Hak Itu

“Atau kalian mau dengar orasi kebangsaan bahwa kita harus begini-begini, ngantuk semua, benar enggak?” sambung dia.

Prabowo mengaku tidak masalah diberi nilai 11 dari 100 oleh Anies.

“Saya dari muda, saya pertaruhkan nyawa, saya naik-turun gunung membela merah putih, dikasih nilai sekian emang gue pikirin?” kata Prabowo.

Seperti diketahui, sebelumnya, Anies Baswedan memberikan angka rendah untuk kinerja Kementerian Pertahanan (Kemenhan) di bawah kepemimpinan capres nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Ia memberi nilai Prabowo 11 dari 100. Anies menyampaikan, kinerja Kemenhan tak optimal karena banyak kebijakan yang dianggapnya belum memihak pada prajurit TNI, misalnya pemberian tunjangan dan pembelian alutsista bekas.

“Karena itu, menurut saya, skornya justru di bawah 5, Mas Ganjar, kalau 5 itu ketinggian,” ucap Anies dalam debat capres kedua di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024).