Bocah SD Ditemukan Tewas di Kalimalang, Begini Kata Polisi

Bocah SD Ditemukan Tidak Bernyawa di Kalimalang
Sumber :
  • istimewa

Siap – Seorang bocah ditemukan menggambang di aliran sungai kalimalang pada Kamis 4 Januari 2024 sore. Diketahui identitas bocah tersebut berinisial IF (9) yang masih duduk di bangku sekolah dasar (SD)

Prakiraan BMKG Sebut Bandar Lampung Waspada Dilanda Hujan Petir, Cek Cuaca Daerahmu di Sini

Penemuan jasad bocah yang mengambang di sungai Kalimalang sontak menggegerkan warga sekitar khususnya warga yang tinggal di daerah Jakasampurna, Bekasi Barat.

Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari menceritakan kronologi kejadian korban sampai tenggelam di sungai Kalimalang. Erna mengatakan korban diduga tenggelam dan terbawa arus sewaktu bermain bersama empat temannya di saluran air yang deras.  

Prakiraan BMKG Hujan bakal Landa Sebagian Kota Besar Indonesia Hari Ini

"Korban bersama 4 orang kawannya diduga bermain di got atau saluran air yang deras, kemudian korban terbawa arus dan tenggelam," ujar Erna Ruswing Andari kepada wartawan, Kamis 4 Januari 2024.

Lebih lanjut Erna, mengatakan korban sewaktu bermain di saluran air diduga terseret arus deras, masuk ke buis beton precast dan ditemukan setengah jam kemudian di pinggir Kali Bekasi tengah tersangkut ranting pohon.

BMKG Prediksi Jakarta dan Sekitarnya Hari Ini Bakal Diguyur Hujan Ringan

"Korban diduga terbawa arus deras got atau saluran air lalu masuk ke buis beton precast dan ditemukan setengah jam kemudian di pinggir Kali Bekasi yang tersangkut ranting pohon," tuturnya.

"Ukuran saluran air tersebut dengan lebar kurang lebih 50 cm dan kedalaman got atau saluran air kurang lebih 80 cm, sedangkan ukuran buis beton precast tersebut kurang lebih 2 x 2 meter persegi," sambungnya.

Halaman Selanjutnya
img_title