BMKG Sebut Jakarta bakal Diguyur Hujan, Senin (23/9)

Akhir Pekan BMKG Prediksi Cuaca DKI Jakarta
Sumber :
  • pixabay

Siap – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut seluruh wilayah Jakarta termasuk Kepulauan Seribu bakal diguyur hujan pada Senin, 23 September 2024.

Bali Diguncang Gempa, Warga Berhamburan ke Luar Rumah

BMKG melalui unggahan akun resmi Instagram @infobmkg, menyebut Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Utara yang diperkirakan hujan disertai petir.

Wilayah Jakarta Pusat diperkirakan hujan ringan dan cerah berawan pada pagi hari dan siang hari kembali hujan ringan. Namun, pada sore dan malam hari berawan tebal. 

Prediksi BMKG Sejumlah Kota di Indonesia Potensi Hujan dan Berawan Tebal, Tapi di Banda Aceh ...

Jakarta Barat diperkirakan akan hujan ringan dan cerah berawan pada pagi hari dan siang hari hujan ringan. Sementara itu, pada sore dan malam hari diperkirakan berawan tebal dan berawan.

Jakarta Selatan diperkirakan dilanda hujan ringan. Cuaca akan cerah berawan pada pagi hari dan hujan ringan pada siang hari. 

Update terkini Gempa Kabupaten Bandung, Ada Lima Gempa Susulan?

Namun, pada sore hari, Jakarta Utara diperkirakan hujan disertai petir dan hujan sedang dan hujan ringan akan turun di malam hari.

Perkiraan yang sama juga berlaku untuk Jakarta Timur. Namun, malam hari, hujan sedang diperkirakan terjadi di Jakarta Timur.

Halaman Selanjutnya
img_title