Nasib Tragis Joao Felix Pemain yang Pernah Berlabel Wonderkid, Gak Laku di Bursa Transfer, Berujung Pulkam?
- Istimewa
Siap –Joao Felix pemain muda berlabel wonderkid yang pernah mengalami masa jayanya di sejumlah klub elite Eropa kini nasibnya terkatung katung dan bakal pulang kampung ke klub lamanya.
Alhasil, nama Joao Felix menjadi perbincangan hangat di bursa transfer musim panas ini lantaran pemain yang pernah berstatus sebagai rekrutan rekor La Liga itu kini justru menghadapi ketidakpastian dalam kariernya.
Setelah gagal bersinar di Atletico Madrid dan menjalani masa peminjaman yang tak meyakinkan di Barcelona hingga kembali meredup di Chelsea, Joao Felix kini harus kembali mencari pelabuhan baru.
Karena ia belum pernah benar benar mampu menunjukan versi terbaiknya secara konsisten di panggung Eropa.
Ditengah kebuntuan kariernya, pemain asal Portugal itu memberikan sebuah sinyal kuat yang mengejutkan.
Ia mengindikasikan keinginan untuk pulang kampung ke klub lamanya yakni Benefica tempat dimana karier pertamanya meroket dan mencuri perhatian dunia.
Perjalanan karier Joao Felix dipenuhi dengan ekspektasi setinggi langit namun sayangnya hal tersebut tak terpenuhi.