Arus Mudik Kereta Api Dimulai 22 Maret, Tiket Ludes hingga 101 Persen

Tiket kereta api mudik Lebaran ludes hingga 101 persen
Sumber :
  • Antara

Siap Arus mudik Lebaran 2025 diprediksi akan mengalami lonjakan signifikan, khususnya untuk perjalanan dengan kereta api.

Catat, ini Daftar Ruas Tol Gratis Mudik Lebaran 2025 di Jawa dan Sumatera

PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta memperkirakan peningkatan volume penumpang akan mencapai 101 persen di Stasiun Pasar Senen pada periode puncak mudik.

Manajer Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, mengungkapkan bahwa lonjakan tersebut diprediksi terjadi pada tanggal 22, 23, 24, 30, 31 Maret, dan 1 April 2025, dengan mayoritas penumpang berasal dari penumpang kelas ekonomi.

Stasiun Pondok Rajeg Kembali Beroperasi, Layani 24 Perjalanan KRL per Hari

"Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 29 dan 30 Maret 2025," ujar Ixfan di Jakarta, Senin, 17 Maret 2025.

Tiket Kereta Api Mulai Habis Terjual

Sebanyak 353.838 kursi atau 62 persen dari total 566.168 kursi yang tersedia untuk keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen telah terjual.

Peringatan BMKG: Tsunami Bisa Hantam Yogyakarta saat Arus Mudik 2025

Sementara itu, dari Stasiun Gambir, tiket yang telah terjual mencapai 193.200 kursi, setara dengan 43 persen dari total 447.632 kursi yang disediakan.

Halaman Selanjutnya
img_title