30 Pemain Dipanggil! Vanenburg Siapkan Timnas U-23 Tempur di Piala AFF 2025

- Kolase siap.viva
Siap – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg, telah merilis daftar 30 pemain untuk pemusatan latihan (TC) di Jakarta menjelang turnamen Piala AFF U-23 2025.
Persiapan intensif ini akan berlangsung dari 20 Juni hingga 14 Juli, dengan fokus utama membentuk tim terbaik untuk bersaing sebagai tuan rumah dalam turnamen yang akan digelar pada 15 hingga 29 Juli 2025.
Dari 30 nama, dua pemain keturunan mendapat sorotan, yakni Brandon Scheunemann dan Jens Raven.
Brandon merupakan pemain Arema FC yang lahir dan besar di Indonesia, sementara Jens merupakan talenta muda yang kini aktif di Belanda.
Pemanggilan keduanya mempertegas strategi Vanenburg yang tak segan memadukan pemain lokal dan diaspora.
“Saya dan staf pelatih sangat menantikan turnamen ini, dan saya senang dengan para pemain yang saya pilih,” ujar Vanenburg, dikutip dari laman resmi PSSI, Kita Garuda, Senin, 16 Juni 2025.
“Kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk tampil sebaik mungkin demi Indonesia. Karena itulah kami bermain, untuk membuat Indonesia bangga.”