Merinding, Begini Kondisi Jelang Sidang Praperadilan Pegi Setiawan di PN Bandung

Potret aksi solidaritas warga Cirebon di Jembatan Talun
Sumber :
  • Istimewa

SiapSpanduk besar bertuliskan Hilangkan Kriminalsasi di Bumi Pertiwi Indonesia, Bebaskan Pegi Setiawan terpampang di pagar Pengadilan Negeri (PN) Bandung, Jalan RE Martadinata, Kota Bandung, menjelang digelarnya sidang praperadilan tersangka kasus Vina Cirebon Senin 24/6/2024.

Tak hanya itu, aksi long march atau jalan kaki keluarga Pegi Setiawan bersama warga Cirebon ke tempat kejadian perkara yakni fly over Talun.

Seperti diketahui, sidang praperadilan terhadap penetapan tersangka Pegi Setiawan dalam kasus Vina Cirebon digelar hari ini di Pengadilan Negeri Bandung, Senin 24/6/2024 pagi.

Berdasarkan infomasi, jadwal sidang tersebut bakal digelar di ruang VI PN Bandung mulai pukul 09.00 WIB.

Adapun pengamanan sidang praperadilan yang bakal dipimpin oleh hakim tunggal Eman Sulaeman ini agak berbeda lantaran kasusnya yang viral.

Sehingga jumlah individu yang masuk ke ruang dibatasi maksima 40 orang saja.

"Ada batasnya yang bisa masuk ke ruang persidangan, yakni sekitar 30-40 orang. Lainnya bisa melihat di layar di luar yang kami sediakan. Sidang ini terbuka umum sehingga semuanya bisa melihat," kata Humas PN Bandung, Dalyusra.