Walkot Depok Ajak Warga Sambut Ramadan dengan Hati Gembira

Wali Kota Depok, Mohammad Idris
Sumber :
  • Instagram @idris

Siap – Wali Kota Depok, Mohammad Idris bersama sang istri, Elly Farida mengajak umat Muslim untuk menyambut bukan suci Ramadhan dengan hati gembira.

"Saya Mohammad Idris, Wali Kota Depok bersama Bunda Elly Farida Ketua TP-PKK Kota Depok mengucapkan selamat menunaikan Ibadah Ramadan 1445 Hijriah," katanya dalam video yang diunggah melalui akun Instagram.

Dalam video tersebut, Idris mengajak umat muslim, khususnya di Kota Depok untuk menyambut Ramadan dengan hati gembira dan lapang untuk menerima keberkahan dari Allah SWT.

"Bulan penuh berkah telah tiba, mari kita sambut dengan hati gembira dan lapang untuk menerima keberkahannya," tuturnya.

Selain itu juga, ia ingin umat Islam melakukan berbagai kegiatan Ramadan dengan penuh semangat dan kesungguhan.

"Mengisi kegiatan-kegiatan Ramadan dengan penuh semangat dan kesungguhan untuk membangun ketakwaan dan mempererat tali silaturahmi," ujarnya.

Sementara itu, Ketua TP-PKK Kota Depok, Elly Farida menuturkan, keindahan, Bulan Suci Ramadan di tahun ini hendaknya dinikmati dengan penuh rasa syukur dan keikhlasan.