Sebut Habib Bahar Bawa Paham Radikal di Minahasa, Panglima Andy Rompas Tantang Duel Usai Pemilu

Kolase Habib Bahar dan Andy Rompas.
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Perseteruan antara Habib Bahar bin Smith dan Andy Rompas bagai menemui jalan buntu. Kedua tokoh Indonesia ini tak juga menemui titik terang untuk berdamai bahkan berujung saling tantang duel.

Awal perselisihan berawal dari Tragedi Bitung pada Oktober tahun lalu. Hingga kini konflik tersebut justru kian memanas. Baik Habib Bahar maupun Andy Rompas kerap mengeluarkan pernyataan mengejutkan. 

Terkini berdasarkan unggahan Tiktok Manguni Channel, Panglima Ormas Adat Manguni Makasiouw itu mengeluarkan pernyataan yang kembali mengejutkan.

Dalam video tersebut, Andy Rompas mengaku selama ini dirinya dan Manguni Makasiouw hanya ingin menjaga adat istiadat Minahasa dari paham radikal.

"Kalau si Bahar itu bilang yang memprovokasi umat muslim. Ndak usah pakai provokasi-provokasi umat muslim," kata Andy Rompas dikutip siap.viva.co.id, Jumat 2 Februari 2024.

Andy bahkan menyebut akan menyelesaikan permasalahannya dengan Habib Bahar setelah Pemilu 2024.

"Tapi ingat! Saya hanya pesan satu. Nanti kita selesaikan secara adat setelah pemilu ini. Setelah pemilu selesai, saya Andy Rompas akan selesaikan secara adat," tandasnya.