Ngeri, ODGJ Ngamuk Obrak Abrik Barang Indomaret di Kubu Raya
Senin, 27 Januari 2025 - 18:51 WIB

Sumber :
- Ngadri/siap.viva.co.id
SIAP VIVA – Tim Spartan Polres Kubu Raya mengamankan AR (25) Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang melakukan perusakan di Indomaret Raya Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, pada Senin 27 Januari 2025.
Kasat Sabhara Polres Kubu Raya, AKP Zainudin melalui Kasubsi Penmas Aiptu Ade membenarkan, bahwa tim Spartan Polres Kubu Raya mengamankan AR diduga ODGJ usai melakukan perusakan barang milik Indomaret Raya Ambawang.
"Iya benar, kami telah mengamankan pelaku dan saat di introgasi, pelaku berbicara meracau dan tidak nyambung apa yang ditanya petugas, kemudian petugas mencari alamat pelaku dan atas bantuan masyarakat petugas mendapatkan alamat keluarganya dan meminta agar segera ke kantor Kepolisian Polres Kubu Raya,"jelas Ade.