Alasan Timnas Jepang Gelar Latihan Jelang Lawan Indonesia Tidak dengan Formasi Pemain yang Lengkap

Jepang Gelar Latihan Tidak dengan Formasi Pemain yang Lengkap
Sumber :
  • istimewa

Siap –Tak lama setibanya Timnas Jepang di Indonesia pada Senin 11/11/2024 pukul 02.00 WIB, Tim berjuluk Samurai Biru itu menggelar Latihan perdana mereka di lapangan sepak bola A Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan.

Adapun Latihan itu digelar karena mereka ingin cepat beradaptasi dengan cuaca di Jakarta, Hanya saja Latihan timnas Jepang itu tidak dengan formasi lengkap lantaran sebagian pemain mereka yang memperkuat klub-klub Liga Eropa belum tiba di Indonesia.

Dari keseluruhan total pemain yang berjumlah 27 pemain, terlihat hanya enam pemain yang menjalani Latihan di antaranya Hiroki Sekine, Ritsu Doan, Joel Chima Fujita, Yuto Nagatomo, serta Kota Takai.

"Saya sangat senang di Indonesia. Masyarakat disini menyambut kami dengan baik. Saat kami tiba di bandara hingga saat ini mereka.selalu.menyapa kami," ujar pilar Timnas Jepang Yuto Nagatomo kepada wartawan usai latihan.

Menghadapi Timnas Indonesia di kandang Indonesia menjadi tantangan Timnas Jepang. Nagatomo tahu betul pendukung skuad Garuda sangat fanatic apalagi saat ini tim asuhan Shin Tae-yong dalam performa bagus.

"Saya sudah tidak sabar untuk bertanding dengan Indonesia  Masyarakatnya sangat antusias mendukung timnya," paparnya.

Sebagai informasi Skuad asuhan Hajime Moriyasu baru akan menggelar latihan resmi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada, Kamis 14/11/2024.