Terungkap, Ternyata Diduga Karena Ini Marissa Haque Meninggal, Sudden Cardiac Death?
- Istimewa
Siap –Penyebab meninggalnya almarhumah Marissa Haque yang merupakan artis senior juga politisi istri dari Ikang Fawzi dan disebut tak mengidap penyakit akhirnya terungkap.
Adik kandung Marissa Haque yakni Soraya Haque menuturkan bahwa menurut sepengetahuannya, sang kakak tidak mempunyai riwayat penyakit yang diidap sebelum meninggal, beliau masih aktif berkegiatan.
"Tidak (ada tanda), tidak ada sama sekali. Tidak ada tanda apa-apa," ujar Soraya Haque kepada wartawan di rumah duka dikutip Kamis 3/10/2024.
Bahkan kata Soraya, menurut pemaparan keluarga, tubuh Marissa Haque tidak bergerak lalu diputuskan dibawa ke rumah sakit guna memastikan kondisinya.
"Untuk memanggil dokter ke rumah di tengah malam hari itu sepertinya tidak mungkin. Jadi mereka bawa ke rumah sakit untuk memastikan kondisi terakhirnya," ungkap Soraya Haque.
Nah, berkaca dari meninggalnya artis senior Marissa Haque, dokter spesialis jantung dan pembuluh darah Vito Damay mengatakan bahwa kejadian meninggal mendadak kerap berkaitan dengan masalah jantung.
"Saya turut berduka cita atas meninggalnya Almh. Marissa Haque. Kasus meninggal mendadak dalam tidur, terutama jika sebelumnya tidak ada riwayat penyakit, seringkali memang berkaitan dengan masalah jantung,” kata Vito kepada wartawan.