BREAKING! 119 Tahun Berdiri, Bayer Leverkusen Akhirnya Juara Bundesliga

Bayer Leverkusen juara Bundesliga
Sumber :
  • waz.de

Siap – Selesai sudah penantian Bayer Leverkusen. Mereka sah menjadi juara Bundesliga musim 2023-2024 usai mengalahkan Werder Bremen 5-0 di Bay Arena, Minggu (14/4/2024).

Butuh kemenangan, Xabi Alonso membuat sedikit kejutan. Empat bintang utama seperti Florian Wirtz, Patrik Schick, Alejandro Grimaldo, Exequiel Palacios, dan Jeremie Frimpong dicadangkan.

Kendati begitu keputusan tersebut tidak mengurangi intensitas Bayer Leverkusen dalam menyerang. Dan benar saja pada menit ke-26 publik Bay Arena bersorak usai Victor Boniface mencetak gol lewat titik putih.

Unggul 1-0 membuat Die Werkself semakin nyaman bermain. Namun, tidak ada gol tambahan yang tercipta di sisa babak pertama.

Memasuki babak kedua Alonso akhirnya melakukan perubahan. Empat bintang yang dicadangkan ia masukkan untuk menambah daya gedor.

Xabi Alonso sadar bahwa skor 1-0 belum aman untuk Bayer Leverkusen. Perubahan ini berdampak instan karena pada menit ke-60 papan skor berubah menjadi 2-0.

Adalah Granit Xhaka yang menggandakan keunggulan. Setelah itu laga praktis menjadi milik tuan rumah.

Delapan menit kemudian Florian Wirtz mencetak gol ketiga. Tidak puas dengan satu gol, wonderkid Jerman kembali mencatatkan namanya di papan skor tujuh menit jelang laga berakhir.

Wirtz akhirnya menyempurnakan peran dengan hat-trick yang dibukukan pada masa injury time sekaligus mengakhiri pertandingan dengan skor 5-0.

Dengan hasil ini Bayer Leverkusen mengangkat gelar Bundesliga untuk pertama kalinya sejak klub berdiri 119 tahun silam. Dan trofi liga kali ini sekaligus menjadi trofi ketiga dalam sejarah klub.

Sebelumnya Leverkusen menjuarai Piala UEFA musim 1987-1988 dan DFB Pokal 1992-1993. Adapun untuk Xabi Alonso ini merupakan trofi perdana yang ia raih sebagai pelatih.

Hebatnya, trofi pertama didapat di klub profesional pertama yang ia latih. Sebagai informasi, Alonso sebelumnya hanya menukangi tim akademi Real Sociedad.