Liverpool Dikabarkan Rela Melego Moh Salah Demi Boyong Kyllan Mbappe ke Anfield
- Instagram@k.mbappe
Siap –Kabar pemain PSG Kyllan Mbappe yang dirumorkan bakal pindah ke klub raksasa spanyol Real Madrid sejak musim panas tahun lalu hingga kini rupanya belum terwujud.
Pasalnya, Real Madrid yang sebelumnya digadang gadang bakal memboyong Kylian Mbappe dikabarkan telah berpikir ulang lantaran permintaan gaji yang terlalu tinggi dengan berbagai bonus lainnya.
Alhasil, hingga paruh penutupan bursa transfer musim panas tahun ini, Kylian Mbappe kini masih berseragam PSG hingga menjelang kontraknya habis hingga akhir musim 2023/2024 mendatang.
Selain itu, Madrid menyadari bahwa Mbappe di Desember tahun ini sudah akan berusia 25 tahun.
Umur yang tidak lagi muda untuk berinvestasi jangka panjang.
Namun disisi lain, Liverpool masih berambisi mendapatkan pemain tersebut meski harus membayar mahal.
Melansir laporan sport, peluang Liverpool untuk mendapatkan Kylian Mbappe secara gratis mengingat kontrak dengan PSG akan segera berakhir terbuka lebar.
Dalam laporan tersebut juga menyebutkan bahwa Liverpool akan seger menjalin hubungan pra-kontrak dengan Mbappe di Januari 2024 nanti, supaya sang pemain tidak tiba-tiba memperpanjang kontraknya di PSG.
Terlepas dari kemungkinan itu, Liverpool diketahui masih terkendala soal gaji. Gaji Mbappe diketahui terlampau tinggi bagi Liverpool.
Nah, untuk merealisasikannya Liverpool berencana untuk melepas Mohamed Salah.
Karena, selain mendapat untung banyak dari biaya transfer, keluarnya Salah bisa membuka ruang anggaran bagi Mbappe.