Enam Pilar Warisan Shin Tae-yong Masuk Skuad Vanenburg di Timnas U-23, Siapa Saja?

- Kolase siap.viva
Muhammad Ferarri dan Arkhan Fikri menjadi dua pemain paling berpengalaman di antara mereka.
Keduanya tampil reguler saat Timnas U-23 mencapai semifinal Piala Asia U-23.
Kepemimpinan dan pengalaman mereka akan sangat penting dalam membentuk identitas baru skuad Vanenburg.
Sementara itu, Dony Tri Pamungkas dan Rayhan Hannan yang sempat tampil sebagai pelapis pada 2024, kini punya peluang besar menjadi starter.
Keduanya menunjukkan perkembangan signifikan di level klub dan dinilai layak naik kelas.
Hokky Caraka, penyerang tajam yang bersaing ketat dengan Rafael Struick setahun lalu, kini akan menghadapi persaingan baru dengan Jens Raven di lini depan.
Sedangkan Daffa Fasya kemungkinan besar akan menjadi pelapis di bawah mistar, dengan Cahya Supriadi tetap menjadi opsi utama.