Malaysia Nyaris Dipecundangi Timor Leste, Gol Kedua Berbau Offside, Inikah Buktinya?
Kamis, 12 Desember 2024 - 09:52 WIB
Sumber :
- YouTube Timnas Tiap Hari
Gol ini tercipta setelah Paulo Josue menerima umpan silang dari Endrick yang langsung diselesaikannya dengan tembakan keras di dalam kotak penalti.
Tekanan terus diberikan oleh Harimau Malaya hingga akhirnya mereka mencetak gol kemenangan di menit ke-38.
Paulo josue kembali menjadi pahlawan setelah berhasil menyambar umpan lambung dari Fazrul Amir.
Gol ini memastikan Malaysia menang dengan skor akhir 3-2.
Gol Kontroversi
Meski Malaysia keluar sebagai pemenang, namun pertandingan ini tidak lepas dari kontroversi.
Gol kedua Malaysia yang dicetak oleh Paulo Josue diprotes keras oleh Timor Leste.