5 Rekomendasi Restoran Terbaik dan Lagi Hits di Depok, Menunya Lengkap dan Lezat
- Pixabay
Siap – Liburan ke Kota Depok Provinsi Jawa Barat memang sangat menyenangkan. Selain warga Depok ramah tamah, juga banyak tempat makan yang menawarkan view yang menarik dan unik memanjakan setiap pengunjung yang datang.
Selain menawarkan view menarik juga menyajikan menu yang enak dan lezat. Harga yang di banderol juga cukup murah sehingga tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Setelah mencicipi menu di 5 restoran ini dijamin nagih.
Daftar 5 restoran terbaik yang bisa kalian kunjungi saat ke Depok adalah, Pondok Laras, Rumah Makan Saung Talaga, Telaga Sampireun Dmall Depok, Restoran Curug dan Kampung Kecil Depok Sawangan.
Menu yang tersedia di 5 restoran tersebut adalah, Ikan bakar, Ikan Goreng, Ayam Bakar, Sambal Karedok, Cah Kangkung, Udang Goreng Tepung dan menu lainya.
Seperti dirangum dari sejulah sumber oleh redaksi Siap.Viva.co.id pada Selasa, 16 Juli 2024, inilah alamat 5 restoran terbaik di Depok.
Pondok Laras
Pondok Laras berada di Jalan Akses UI No.2, Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat. Buka pukul 11.00.
Rumah Makan Saung Talaga
Rumah Makan Saung Talaga berada di Jalan Raya Sawangan No.1, Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat. Buka pukul 10.00
Talaga Sampireun Dmall Depok
Talaga Sampireun Dmall Depok berada di Jalan Margonda No.88, Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat. Buka pukul 11.00
Restoran Curug
Restoran Curug berada di Jalan Raya Parung Serab (KSU) No.74, Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat. Buka pukul 10.00
Kampung Kecil Depok Sawangan
Kampung Kecil Depok Sawangan berada di Jalan Raya Sawangan, Mampang, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat. Buka pukul 10.00