Usai Ajukan CLTN Supian Suri Siap Menjemput Takdir untuk Melayani Masyarakat Depok

Supian Suri Siap Menjemput Takdir untuk Melayani Masyarakat Depok
Sumber :
  • istimewa

Menurut Supian Suri, tiket dari PAN yang tergabung dalam Koalisi Sama Sama (SS) itu akan memuluskan langkahnya dalam meraih kemenangan di Pilkada Depok 2024.

"InsyaAllah dengan dukungan PAN dan Koalisi Sama Sama, dan seluruh masyarakat Depok, kita akan menjemput takdir untuk melayani masyarakat Depok," tutur Supian Suri.

Sementara itu, DPD PAN Kota Depok, Igun Sumarno menuturkan, partainya sejak awal berkomitmen mengusung Supian Suri dalam Pilkada Depok 2024. Sehingga, hal itu dibuktikan melalui mekanisme yang berlaku di partainya.

Untuk prosedurnya sendiri nantinya DPD PAN Kota Depok akan memberikan referensi kepada DPW dan DPP agar merekomendasikan Supian Suri sebagai Walikota dalam Pilkada Depok 2024.

"Jadi, kami di PAN itu kalau sudah memilih satu calon, tidak pernah kita itu mencari calon-calon yang lain, dan tidak pernah kita ini dibanding-bandingkan satu dengan yang lain, makanya dengan waktu yang singkat ya DPP dan DPW itu mengeluarkan rekomendasi kepada Supian Suri untuk maju sebagai Walikota Depok," ujar Igun Sumarno.

Dijelaskan Igun Sumarno, partai politik yang tergabung dalam Koalisi Sama Sama nantinya akan memberikan surat rekomendasi kepada Supian Suri untuk maju sebagai Calon Walikota Depok.

"Insya Allah, kita yang tergabung dalam Koalisi Sama Sama ini, kita sudah solid dan sepakat, kita akan mendorong dan akan mengusung Supian Suri untuk Calon Walikota Depok, dan mudah-mudahan kita Koalisi Sama Sama ini akan menuju takdir bahwa Supian Suri menjadi Walikota Depok," jelasnya.