Idris Ultimatum IBH dan Supian Suri soal Pilkada Depok: Saya Enggak Mau Cawe-cawe

Supian Suri vs IBH soal isu Pilkada Depok
Sumber :
  • Istimewa

SiapImam Budi Hartono alias IBH dan Supian Suri adalah dua sosok yang digadang-gadang bakal maju sebagai calon Wali Kota Depok di ajang Pilkada 2024, nanti. 

Adapun IBH sendiri saat ini menjabat sebagai Wakil Wali Kota Depok. 

Sedangkan Supian Suri saat memegang posisi sebagai Sekretaris Daerah atau Sekda Kota Depok. 

Keduanya disebut-sebut bakal berkompetisi di Pilkada Depok nanti.

Menanggapi desas desus tersebut, Wali Kota Depok, Mohammad Idris akhirnya angkat bicara. 

Ia mengingatkan mereka agar tidak cawe-cawe saat masih menjabat di Pemerintah Kota Depok.

Idris menginginkan Pilkada Kota Depok 2024 berjalan dengan baik, kondusif, aman, dan nyaman.