Belum Usai dengan Pentolan Manguni, Habib Bahar Kini Ditantang ke Wonogiri: Nggak Usah Banyak Omong!

Habib Bahar vs Panglima Manguni Andy Rompas hingga Wonogiri
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Belum reda konfliknya dengan Panglima Manguni Andy Rompas, kini Pimpinan LSM Majelis Pembela Rasulullah, Habib Bahar bin Smith malah mendapat tantangan dari Wonogiri. Lantas apa lagi masalahnya? Yuk simak ulasan beriku ini. 

Sebagaimana diketahui, perseteruan antara Habib Bahar dengan pentolan Manguni, Andy Rompas telah menyita perhatian publik. 

Hal itu diduga imbas dari peristiwa bentrok berdarah yang terjadi di Kota Bitung, pada November 2023 lalu. 

Sejak kejadian itu, Habib Bahar kerap kali menyinggung Andy Rompas, selaku pimpinan Manguni yang diduga bertanggungjawab atas kasus tersebut. 

Dalam beberapa video ceramahnya yang beredar di YouTube dan media sosial lainnya, Habib Bahar juga sempat mendesak aparat dan pemerintah untuk segera membubarkan ormas Manguni.

Ia menilai, selain arogan, ormas yang dikomandoi oleh Andy Rompas itu adalah pendukung Israel.

"Manguni Makasiaow ini dia punya pembesar ada di daerah Jakarta, namanya Andy Rompas dan sedang saya cari. Ngumpet. Banyak tato doang, ngumpet," katanya dikutip siap.viva.co.id dari tayangan video yang diunggah akun Twitter @opposite6892.

Dalam tayangan video yang beredar itu, Bahar juga sempat melontarkan tantangan kepada Andy Rompas.

"Kalau bahasa Manado bakudapa kita kupas sampai kulit-kulit tatonya. Sembunyi," katanya.

Lebih lanjut murid kesayangan Habib Rizieq itu juga mengatakan, bahwa dirinya kesal lantaran ormas tersebut diduga membela Israel, bahkan berani mengibarkan bendera zionis di Indonesia, pada peristiwa bentrok di Kota Bitung, Sulawesi Utara beberapa waktu lalu.

"Bawa bendera Israel, ini kan udah dilarang dalam Undang-Undang Negara, ada Undang-Undangnya. Makanya polisi usut tuntas kasus tersebut. Tangkap pelaku-pelakunya. Tangkap aktor-aktor intelektualnya," katanya dengan nada keras.

"Tangkap mereka yang membakar bendera Lailahaillallah. Bendera tauhid dibakar. Ambulans yang isinya anak kecil dan perempuan diserang, kurang ajar," sambungnya dengan suara menggelegar. 

Kemudian Bahar mengancam, jika polisi tidak segera mengusut tuntas kasus tersebut, maka dirinyalah yang akan turun tangan.

"Makanya saya sampaikan, kalau pemerintah pusat tidak mau membubarkan ormas Manguni maka demi Allah, akan saya ajak umat Islam seluruh Indonesia untuk membubarkan ormas tersebut, saudara-saudara," tegasnya. 

Ditantang ke Wonogiri

Nah kekinian, Habib Bahar mendapat tantangan untuk ke Wonogiri. Hal itu tercetus saat dirinya sedang live di media sosial. 

Adapun video berjudul Sayyid Bahar Bin Sumaith Official sedang live sekarang! Diunggah oleh akun YouTube Sayyid Bahar Bin Sumaith Official.

Awalnya, ada seorang netizen yang bertanya, apakah benar Anies Baswedan merupakan titisan Imam Mahdi.

"Kata siapa? Kau orang ngomong ngawur hah," jawab Habib Bahar. 

Kemudian, netizen lainnya melontarkan tantangan pada Bahar agar ke Wonogiri.

"Berani enggak ke Wonogiri koar-koar," tanya netizen tersebut saat live.

Tantangan tersebut langsung direspon Habib Bahar dengan tegas.

"Nanti ana ke Wonogiri. Enggak usah banyak mulut, enggak usah banyak omong," tuturnya.

Hingga berita ini diturunkan, hal tersebut belum terkonfirmasi.