Gelar KKN di Desa Kalisuren, Ini Target dari IAID Depok

Potret Pelaksanaan KKN IAID Depok di Desa Kalisuren
Sumber :
  • Istimewa

Sementara itu, Kepala Desa Kalisuren Odih Iyas mengatakan bahwa pihaknya sangat menyambut kedatangan para peserta KKN dan berharap dapat memberikan dampak yang baik untuk masyarakat.

"Pelaksanaan KKN di Desa Kalisuren sudah kesekian kalinya, sejak tahun 2020. Semoga terus berkelanjutan untuk memberikan dampak yang baik untuk masyarakat," papar Odih.

Selain itu, Ketua LPM Desa Kalisuren Nur Halim juga menambahkan bahwa masyarakat Desa Kalisuren dikenal agamis dan religius. Banyak kegiatan pengajian rutin, kegiatan BKMT dan kegiatan keagamaan yang lain. Masyarakat Desa Kalisuren juga heterogen, dan diharapkan melalui KKN ini ada timbal balik hubungan sinergitas yang baik untuk saling memberikan manfaat.

"Menjadi Mahasiswa harus semangat, giat dan adaptif, jangan cengeng dan cepat mengeluh. Belajar langsung di kehidupan masyarakat dengan saling memberi manfaat dan memberi faedah kebaikan" pungkas Nur Halim.