Komplotan Maling di Anyelir Depok Ternyata Sudah 20 Kali Beraksi, Ini Daftarnya
- siap.viva.co.id
Selain di Anyelir, pelaku juga melancarkan aksinya di Kavling UI Tirtajaya, Cluster Aqila, Cluster Alpina, dan Perumahan The Green Residence.
Kemudian, ada juga empat aksi kejahatan serupa di Bojonggede.
Kapolsek Sukmajaya, Kompol Margiyono mengakui, bahwa aksi kawanan pelaku ini sempat membuat jajarannya kewalahan.
"Kita sampai kita ini dibuat pusing dengan kejadian-kejadian hampir setiap malam," katanya.
Margiyono mengatakan, di Sukmajaya sendiri ada lebih dari 10 laporan dari masyarakat yang telah terjadi di Perumahan Anyelir II dan Anyelir III.
"Kemudian selebihnya itu di sekitaran perumahan yang ada di sini (Sukmajaya). Alhamdulillah dua orang pelaku sudah kami amankan," tuturnya.
Dari tangan pelaku, polisi berhasil menyita sejumlah barang bukti dugaan hasil kejahatan, seperti lima unit laptop, lima handphone, serta obeng.