Viral, BBM Jenis Pertamax Diduga Bikin Rusak Mesin Mobil, Begini Respon Pertamina

Potret ilustrasi
Sumber :
  • Istimewa

Dia juga menyebut BBM tersebut merupakan Pertamax. Kerusakan filter dan pompa bensin mobil Daihatsu ini tidak hanya satu unit kendaraan saja.

"Kasus-kasus lainnya menimpa ke yang lain nih, hari ini ada 8 (mobil yang rusak). Kemarin ada 10 (unit)," sebutnya.

Sementara itu, terkait kabar viral tersebut, pihak Pertamina Patra Niaga pun angkat bicara dan langsung merespon cepat laporan mengenai kendaraan yang mengalami kerusakan mesin yang diduga diakibatkan penggunaan Pertamax di wilayah Cibinong.

"Investigasi sedang berjalan," kata Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy seperti dikutip Selasa 26/11/2024.

Pertamina melakukan investigasi internal dengan pengecekan kualitas Pertamax di Terminal BBM hingga ke SPBU-SPBU.

Pertamina Patra Niaga juga melakukan pengecekan ke bengkel-bengkel di area Cibinong. Selain koordinasi dengan bengkel, Pertamina Patra Niaga juga menggandeng LAPI ITB.

"Meskipun penyebab belum diketahui apakah dari produk Pertamax atau dari sparepart kendaraan, namun kami mohon maaf atas kejadian ini. Investigasi kualitas produk masih dilakukan sejak Jumat lalu. Kami terus berkoordinasi dengan pihak bengkel dan LAPI ITB. Sampel produk juga sudah kami kirimkan ke Lemigas untuk uji lab lebih lanjut," kata Heppy dalam