Supian-Chandra Kasih Paham Petahana Depok soal GEDSI: Semua Punya Hak yang Sama

Supian-Chandra saat debat terbuka di Pilkada Depok
Supian-Chandra saat debat terbuka di Pilkada Depok
Sumber :
  • Istimewa

Hari ini, kata mantan Sekda Depok itu, seorang Ketua KNPI tidak dilantik-lantik hanya karena tidak dianggap bagian dari yang memberikan dukungan kepada petahana. 

"Hari ini koordinator UMKM tidak dilantik-lantik hanya gara-gara tidak menjadi bagian dari pemerintah (penguasa Depok)," ujarnya.

Kemudian hari ini Kadin tidak diberdayakan sebagaimana mestinya karena dianggap tidak jadi bagian dari pemerintah. 

"Ini bagian sosial inklusi," tuturnya. 

Supian menegaskan, semua orang punya hak yang sama untuk dapat berkontribusi buat pembangunan Kota Depok. 

"Tidak hanya kelompok satu aja yang diberikan," sindirnya.

Chandra Skakmat Jawaban Petahana Depok