Intip Nikmatnya Bubur Pedas Makanan Khas Pontianak, Rasa Gurihnya Bikin Nagih!
- Istimewa
SIAP VIVA – Jika anda sedang berlibur ke Kota Pontianak yang merupakan Ibu Kota Provinsi Kalimantan Barat, bisa persiapkan diri untuk ber petualang menyantap makanan khas Pontianak.
Lokasi tempat kulineran ini berada di tepi Sungai Kapuas terpanjang di Indonesia. Lokasinya yang berada di tepi Sungai Kapus menawarkan panorama alam yang indah dan memukau.
Nah, untuk kalian yang sedang berlibur ke Pontianak jangan lupa mampir ke kedai Bubur Pedas ya?.Karena kalau tidak mampir kalian bakalan menyesal.
Kota Pontianak sebagai kota strategis memang terkenal memiliki banyak makanan kuliner yang wajib anda coba. Setelan mencicipi makan kuliner khas Pontianak tersebut bakalan nagih.
Bahkan saking banyaknya makanan kuliner banyak wisatawan yang mengunjungi Pontianak.
Yuk simak artikel ini yang akan merekomendasikan wisata kuliner khas Pontianak enak dan lezat yang wajib dicoba. Jadi untuk mengetahui apa saja makanan kuliner khas Pontianak tersebut, yuk simak artikel berikut ini.
Bubur Pedas
Bubur Pedas merupakan salah satu makanan kuliner khas Pontianak yang banyak disukai warga dan menjadi favorit kalangan muda dan wisatawan. Kedai Bubur Pedas ini berada di Jalan Pangeran Natakusuma, Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Buka pukul 07.00 dan tutup pukul 15.00 WIB.
Satu porsi bubur pedas ini di banderol dengan harga Rp15 ribu. Bubur Pedas menawarkan kombinasi unik antara kelembutan bubur dengan cita rasa pedas yang menggugah selera.
Bubur Pedas terbuat dari bahan dasar beras yang dimasak hingga menjadi bubur yang lembut, bubur pedas disajikan dengan berbagai topping sayuran yang segar, seperti daun kesum, daun pakis, dan berbagai jenis sayuran lainnya.
Penambahan topping sayuran ini tidak hanya memberikan aroma yang segar dan tambahan nutrisi pada hidangan, tetapi juga menambahkan dimensi rasa yang beragam dan menarik.
Selain itu, bubur pedas sering kali disajikan bersama dengan teri kacang pedas sebagai tambahan lauk. Teri kacang pedas memberikan sentuhan gurih dan pedas yang menyatu sempurna dengan bubur, menciptakan harmoni cita rasa yang menggugah selera.