Tentukan Langkah Strategis, Pasangan Supian-Chandra Bidik Suara Milenial dalam Pilkada Depok 2024

Pasangan Supian-Chandra Bidik Suara Milenial dalam Pilkada Depok
Sumber :
  • istimewa

Dengan begitu, Nuroji mengatakan, jajarannya bakal memperkuat kampanye via udara, atau menggunakan medsos yang jangkauannya bisa lebih luas. Sehingga, bisa menyentuh kaum milenial, ataupun masyarakat berpenghasilan menengah ke atas.

"Ini sangat penting dirangkul ya, dan harus diberi arahan yang lebih efektif lagi, misalkan melalui medsosnya. Nah waktu kampanye itu sedikit, cuma dua bulan, jadi harus menggunakan cara-cara efektif ya, salah satunya melalui medsos," terangnya.

Merespon hal tersebut, Calon Wakil Walikota Nomor Urut 2, Chandra Rahmansyah membeberkan, rata-rata kebutuhan kaum milenial di Kota Depok masih seputar Pendidikan, dan lapangan pekerjaan.

"kita ingin menyerap aspirasi temen temen muda di Kota Depok, mengingat juga pemilih muda hari ini  lebih dari 50 persen di Kota Depok, sehingga kita juga perlu mengetahui apasih aspirasi dan harapan dari temen temen gen Z, maupun milenial di Kota Depok," ujar Chandra Rahmansyah.

adapun Chandra Rahmansyah mengatakan, penggalangan aspirasi kaum milenial itu ditujukan agar pembangunan Supian-Chandra tepat sasaran, jika terpilih dalam Pilkada Depok 2024.

"Supaya nanti ketika kami sudah dilantik, bisa melaksanakan pembangunan yang tepat sasaran. Aspirasinya masih soal masalah pendidikan, masalah ruang seni yang kemudian diberikan ruang. Kami tawarkan jaminan bersekolah, ada juga kuliah gratis buat semua anak anak di Kota Depok," paparnya.

Bahkan, Chandra Rahmansyah berjanji bakal memberantas percaloan yang selama ini menjadi momok menakutkan bagi orangtua siswa yang ingin melanjutkan sekolah anaknya di sekolah negeri.