UMKM Rowtea dari Binjai Sukses Menembus Pasar Nasional, Kini Jadi Pemasok BUMN Lewat PaDi UMKM

UMKM Rowtea dari Binjai
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Dari gerai kecil di stasiun kereta api, Rowtea kini sukses memasok kebutuhan BUMN se-Indonesia melalui PaDi UMKM.

Usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) asal Binjai, Sumatera Utara, Rowtea, berhasil mencatatkan kesuksesan yang luar biasa. Berawal dari sebuah gerai kecil yang menjual makanan dan minuman di Stasiun Kereta Api Binjai, kini Rowtea telah berkembang menjadi pemasok kebutuhan BUMN di seluruh Indonesia. 

Transformasi besar ini terjadi setelah Dewi Suraya, pemilik Rowtea, memanfaatkan PaDi UMKM, platform pasar digital yang menghubungkan pelaku UMKM dengan BUMN.

Dewi Suraya memulai bisnisnya dengan membuka gerai kecil di Stasiun Kereta Api Binjai, menjual makanan ringan dan minuman kepada pengunjung yang datang dan pergi, serta pelanggan tetap berupa pekerja stasiun yang sering mampir saat jam istirahat. 

Seiring berjalannya waktu, Dewi mendengar informasi dari pegawai stasiun bahwa PT Kereta Api Indonesia (KAI) Binjai membutuhkan pasokan logistik untuk kebutuhan kantor mereka. Ini menjadi titik balik bagi Dewi untuk berpikir lebih besar.

Atas saran seorang teman, Dewi memutuskan untuk mencoba PaDi UMKM, sebuah platform B2B (business-to-business) yang menghubungkan UMKM dengan BUMN.

"Awalnya saya hanya berjualan makanan ringan dan minuman di stasiun, tetapi teman menyarankan saya mencoba PaDi. Setelah mencari tahu dan belajar, saya mulai membuat akun di platform tersebut dan menambah jenis produk yang dijual," kenang Dewi.